3 Rujab Pimpinan Dewan Dianggarkan Rp. 4,7 M

SOPPENG,Upeks

Rumah Jabatan (rujab) tiga pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Soppeng yang hingga kini belum dihuni dianggarkan dalam APBD setempat sebesar Rp.4,7 miliar lebih.

Informasi yang dihimpun penganggaran tiga rujab tersebut dilakukan terpisah, untuk rujab dua wakil ketua DPRD periode 2009-2014 itu dianggarkan melalui APBD Soppeng 2008 dengan anggaran masingmasing Rp1,5 miliar lebih sementara untuk Rujab ketua dianggarkan dalam APBD 2009 sekira Rp2,7 miliar lebih.


“Jadi, untuk anggaran fisik rujab pimpinan dewan tersebut dianggarkan secara terpisah yakni pada 2008 dan 2009, saya tidak tahu berapa nilai pastinya, yang jelas sekitar itu,” ungkap Pejabat Pelaksana Tehnis Kegiatan (PPTK) proyek Hasanuddin P kepada wartawan di gedung dewan,Selasa (1/12).

Menurut dia, saat ini rujab dua wakil pimpinan dewan yang terletak di Jalan Satria Watansoppeng tersebut telah rampung sementara Rujab Ketua DPRD yang terletak di Jalan Pasar Watansoppeng yang pengerjaannya dilakukan oleh PT Lompulle hingga kini belum rampung. Pasalnya, pengerjaannya dilakukan pada Juli lalu.
“Batas waktu pengerjaannya belum berakhir karena hingga 26 Desember mendatang, sementara untuk dua rujab wakil ketua saat ini memasuki masa pemeliharaan. Jadi, halhal yang belum disempurnakan kami minta kepada rekanan untuk disempurnakan,” ungkap PPTK ini yang juga Kepala Bagian Persidangan DPRD Soppeng.
Hasanuddin menambahkan, masa pemeliharaan yang diberikan kepada pihak rekanan untuk dua rujab tersebut yakni selama enam bulan, setelah itu perabot dan fasilitas rumah dimasukkan. “Setelah masa pemeliharaan berakhir maka perabot akan dimasukkan sehingga nantinya siap dihuni,” jelasnya.
Untuk pengadaan perabot, pihak pemkab melalui sekretariat dewan (setwan) sendiri menyiapkan anggaran untuk pengadaan peralatan rumah tangga rujab pimpinan sebesar Rp729 juta. Hal tersebut tergolong istimewa dibanding pimpinan dewan sebelumnya.
Menurutnya, setiap rujab pimpinan akan dilengkapi prabot rumah tangga seperti horden, kursi, tempat tidur hingga peralatan dapur. “Perabot rujab pimpinan DPRD Soppeng dianggarkan sekira Rp729 juta lebih,” tandas dia.(Agus Setiawan)

Sumber : Upeks Jumat 4 Desember 2009 Hal. 17

Template by : Kendhin x-template.blogspot.com